Kata maaf dapat kurangi serangan jantung
Maaf bukan sekadar kata-kata yang menenangkan, tetapi juga ternyata memiliki dampak positif bagi kesehatan Anda. Menurut penelitian, wanita yang tidak mendapatkan kata maaf, setelah melakukan sikap buruk, tekanan darahnya akan meningkat dan beresiko terkena serangan jantung atau stroke.
Tetapi, wanita yang mendengar dan mendapat kata maaf pada waktu yang tepat akan merasa lebih tenang. Tekanan darahnya memang meningkat, tetapi 20 persen lebih cepat kembali ke tekanan normal. Sebaliknya, pria butuh 20 persen lebih lama untuk pulih setelah meminta maaf dan akan bekerja lebih setelah mendengar pengakuan bersalah. Demikian seperti dikutip dari Telegrap, Sabtu (24/4).
Peneliti di University of Massachusetts Medical School, Amerika Serikat mengukur diastolik tekanan darah 29 pria dan 59 wanita melalui sebuah percobaan. Diastolik tekanan darah, adalah untuk mengukur tekanan darah di antara detak jantung, yang bisa menunjukkan kemungkinan stroke atau serangan jantung jika dalam keadaan tinggi.
Pria dan wanita kemudian dibagi dua kelompok. Kedua kelompok diberikan soal matematika untuk diselesaikan secara individu selama lima menit. Mereka melakukan interupsi tiga kali dan mengungkap kekesalan karena harus buru-buru.
Pada akhir tes, peneliti mengatakan “Kau jelas tidak cukup baik,”, lalu dua menit kemudian, peneliti meminta maaf atas kekasaran mereka pada setengah laki-laki dan perempuan. Hasilnya para wanita yang menerima permintaan maaf tenang lebih cepat, sementara pria menjadi lebih gelisah.
“Hasil percobaan menunjukkan ada hal positif dari memberikan kata maaf untuk kesehatan jantung,” kata salah satu peneliti.
Sumber: www.solopos.com